6 Pilihan Disposable Camera Terbaik untuk Traveling

6 Pilihan Disposable Camera Terbaik untuk Traveling

Disposable camera merupakan kamera sekali pakai dengan material plastik. Biasanya menggunakan lensa fokus tunggal. Keunggulannya adalah praktis dan hasilnya bernuansa vintage.

Kamera mudah digunakan dengan banyak opsi merek. Cara pengoperasiannya mudah dan tidak serumit kamera digital. Berikut beberapa kamera sekali pakai yang bisa kamu jadikan referensi untuk jalan-jalan!
 

Fujifilm Superia X-Tra 800

Fujifilm Superia X-Tra 800
Harganya sangat terjangkau, yakni berkisar Rp250.000 saja. Hasil dari Fujifilm Superia X-Tra 800 mempunyai konsep lawas tahun 1980-an. Kamera memiliki pengaturan standar otomatis.

Fungsinya adalah menyesuaikan suasana tempat dengan ISO yang kamu butuhkan. Hasil jepretan akan memiliki pencahayaan yang pas. Kamera pocket analog ini memiliki 800 speed color film.

Selain itu mampu menghasilkan 27 exposures dan waterproof to a depth of 17 feet. Itu artinya kamera mampu tahan air pada kedalaman 10 meter.

Kameranya juga disertai tali pergelangan tangan karet untuk mempermudah membawanya ke mana-mana. Dimensi kamera 73 x 133 x 42 mm dan memiliki flash.

Ilford XP2

Ilford XP2
Perusahaan Inggris Ilford memperkenalkan varian kamera sekali pakainya, yakni XP2. Varian XP2 menghasilkan film hitam putih yang mampu diproses dengan bahan kimia dan proses C-41 guna mengubahnya menjadi berwarna.

Kamera sudah dilengkapi dengan built in flash serta 27 exposures. Harga dari disposable camera milik Ilford ini dibanderol mulai dari Rp230.000.

Ilford XP2 menggunakan sensitivitas ISO 400 sehingga sangat ideal untuk jepretan objek outdoor. Kamu pun bisa mendapatkan hasil old school dan kesan mendalam.

Kodak Sport Underwater Waterproof 800 ISO

Kodak Sport Underwater Waterproof 800 ISO
Bingkai dari Kodak Sport Underwater Waterproof 800 ISO dibuat kokoh dan tahan akan goncangan. Kamera ini juga mampu bertahan di dalam air dengan ketahanan hingga 15 meter.

Bagian lensanya antigores dan mampu menghadirkan kualitas warna yang jelas dan jernih. Gambar yang dihasilkan konsisten dalam berbagai kondisi pencahayaannya.

Ukuran lensanya 35 mm dengan jumlah jepretan 27 exposures. Kecepatan film ISO+401 dan format filmnya sekitar 135 mm. Gambar ketika diperbesar masih tetap terlihat halus dan jelas.

Harga Kodak Sport Underwater Waterproof 800 ISO sendiri sekitar Rp285.000. Desain kameranya didominasi dengan warna biru dan orange.

Agfa Disposable Camera Ocean

Agfa Disposable Camera Ocean
Disposable camera terbaik di kelasnya selanjutnya adalah Agfa Disposable Camera Ocean. Jika kamu hobi berenang, kamera ini adalah pilihan yang tepat.

Kelebihannya adalah tahan air serta bisa digunakan di berbagai cuaca. Kamera juga tahan akan kelembapan udara serta pasir. Agfa Disposable Camera Ocean memiliki sensitivitas ISO hingga 400.

Kapasitas jepretan yang dimilikinya mencapai 27 kali foto. Desainnya ringkas, praktis dan mudah untuk dibawa ke mana-mana.

Ilford B&W HP5 Single-Use

Ilford B&W HP5 Single-Use
Bagi yang punya budget tipis bisa membeli Ilford B&W HP5 Single Use. harganya mulai dari Rp160.000 saja. Hasil dari kamera ini tajam dan klasik. Fokus kameranya berkisar 30 mm.

Didukung dengan aperture tetap f/9.5 serta shutter speed bergerak tetap mencapai 1/100 detik. Kapasitas hasil jepretan mencapai 24-27 exposures. Kamu bisa menggunakannya untuk tempat yang pencahayaannya terang seperti di dalam studio.

Kamera sekali pakai ini memiliki film B & W dengan kecepatan tinggi. Hasilnya halus dan kontras sedang serta memiliki mesin otomatis dengan proses memakai tangki spiral.

Fujifilm Disposable Camera ISO 1600

Fujifilm Disposable Camera ISO 1600
Fujifilm dikenal sebagai produsen kamera polaroid dan disposable camera. Salah satu varian terbaiknya adalah Fujifilm Disposable Camera ISO 1600. Dengan ISO yang tinggi maka kamera bisa digunakan untuk kegiatan indoor.

Hasil gambarnya cerah serta menghasilkan 27 frame. Harganya mulai dari Rp327.000 per unit. Desain kameranya didominasi dengan warna hijau dan hitam.

Kesimpulan

Keuntungan menggunakan kamera disposable adalah irit di harganya yang tidak sampai setengah juta rupiah. Kamera jenis ini umumnya hanya dijual mulai dari Rp150.000-Rp400.000 saja. 

Selain itu kebanyakan keluaran produsen Jepang dengan ISO 400-1600. Keunggulan lainnya dari disposable camera adalah mampu menghasilkan jepretan minimal 27 dan 39 exposures. Bentuknya ringkas dan ringan sehingga mudah dibawa ke mana-mana.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel